Saturday, 26 November 2016

Negara-negara Amerika Selatan


  1. Argentina
  2. Bolivia
  3. Brasil
  4. Cile
  5. Kolombia
  6. Ekuador
  7. Guyana Prancis
  8. Guyana
  9. Paraguay
  10. Peru
  11. Suriname
  12. Uruguay
  13. Venezuela

Negara-negara ASEAN


  1. Indonesia
  2. Malaysia
  3. Singapura
  4. Filipina
  5. Thailand
  6. Brunei Darussalam
  7. Vietnam
  8. Myanmar (Burma)
  9. Laos
  10. Kamboja

Mengubah Urutan Tampilan Folder

Apabila folder dan drive tidak beraturan secara abjad, maka langkah yang dilakukan agar terlihat rapi adalah mengklik menu View lalu arahkan pointer ke Arrange Icons by.Fungsi perintah sebagai berikut :
  • Name folder dan data dapat ditampilkan berurutan  berdasarkan nama
  • Size folder dan data dapat ditampilkan berurutan  berdasarkan ukuran file
  • Type Folder dan data dapat ditampilkan berurutan  berdasarkan jenis file
  • Modified folder dan data dapat ditampilkan berurutan  berdasarkan ukuran tanggal terakhir pembuatan atau diperbarui

R-Studio

R-Studio adalah salah satu software recovery terbaik yang mempunyai dukungan terhadap banyak file system dan proses recovery yang sangat cepat. R-Studio mampu merecovery file yang tehapus secara permanen, terformat, struktur hardisk yang rusak, dan harddisk yang sudah terkena bad sector dengan cara membuat file image sebagian atau seluruh drive yang kemudian proses recovery dilakukan melalui file image yang dibuat. 

GPS

Global Positioning System (GPS) adalah satu-satunya sistem navigassi satelit yang berfungsi dengan baik. sistem ini menggunakan 24 satelit yang mengirimkan sinyal gelombag mikro ke bumi. Sinyal ini di terima oleh alat penerima di permukaan, dan digunakan untuk menentukan posisi, kecepatan, arah, dan waktu. Sistem yang serupa dengan GPS antara lain GLONASS Rusia, Galileo Uni Eropa, IRNSS India.

TIK Dalam Bidang Tenaga Kerja

Salah satu manfaat TIK adalah menyediakan layanan online untuk menawarkan kesempatan kerja melalui pertukaran informassi kesempatam kerja secara elektronik dengan kantor ketenagakerjaan atau instansi penempatan tenaga kerja lainnya. Biasanya, penerimaan pekerjaan dilakukan dalam sistem tertutup yang melibatkan perantara untuk kliennya.

TIK Dalam Bidang Ekonomi

Kemajuan TIK telah mendorong pelaku bisnis untuk menerapkan sistem perdagangan secara elektronik (e-commerce). E-commerce merupakan perdagangan dengan menggunakan jaringan komunikasi internet. E-commerce dapat berupa perjualan barang dagangan secara online melalui internet, penawaran jasa, dan sebagainya. Jadi, melalui e-commerce ini anda dapat membeli sesuatu lewat internet tanpa harus meninggalkan rumah.

TIK dalam bidang pemerintahan

Penggunaan teknologi informasi yang dapat meningkatkan hubungan antara pemerintah dengan pihak-pihak lain disebut e-government. Penggunaan hubungan ini dapat dibedakan menjadi tiga bentuk, yaitu G2C (Goverment to Citizen), hubungan antara pemerintah dengan masyarakat, G2B (Goverment to Bussines), hubungan antara pemerintah dengan pengusaha, G2G (Goverment to Goverment), hubungan antara pemerintah dengan pemerintah.

TIK dalam bidang perbankan (e-banking)

Di  bidang perbankan, para nasabah juga sudah banyak yang beralih menggunakan ATM ketika akan melakukan transaksi tarik tunai, selain itu nasabah juga dapat menggunakan ATM untuk mengecek saldo, transfer uang, pembayaran tagihan telepon, listrik, dan air serta melakukan pengisian pulsa telepon. Nasabah juga dapat mengerce saldo rekeningnya dengan hanya menggunakan telephone atau SMS banking, dan penggunaan internet banking untuk melakukan trasaksi yang diinginkan (cek saldo, transfer uang maupun pembayaran tagihan).

Peranan TIK

Perkembangan TIK telah membawa peranan yang sangat penting dalam aktivitas kehudupan manusia. Peningkatan kualitas hidup semakin menuntut manusia untuk melakukan berbagai aktivitas yang dubutuhkan dengan mengoptimalkan sumber daya yang dimilikinya. TIK yang berkembangnya begitu cepat secara tidak langsung mengharuskan manusia untuk menggunaknnya dalam segala aktivitasnya. Secara umum, teknologi memudahkan manusia untuk saling berhubungan dengan cepat, mudah dan terjangkau serta memiliki potensi mendorong pembangunan masyarakat yang demokratis.

Ciri-ciri Komputer Generasi Ke Dua

Ciri-ciri Komputer Generasi Ke Dua, yaitu :
  • Kapasitas memory utama cukup besar
  • Komponen yang digunakan adalah transistor yang jaug lebih kecil dibandingkan tabung hampa udara
  • Menggunakan magnetic tape dan magnetic disk yang berbentuk removable disk
  • Mempunyai kemampuan proses real-time dan time sharing
  • Proses operasinya lebih cepat
  • Orientasinya pada aplikasi bisnis dan teknik

Ciri-ciri Komputer Generasi Pertama

Ciri-ciri Komputer Generasi Pertama, yaitu :
  • Program dibuat dalam bahasa mesin
  • Menggunakan konsep Storage Program
  • Komponen yang digunakan adalah tabung hampa udara
  • Ukuran fisiknya besar sehingga membutuhkan daya listrik yang besar
  • Dapat disimpan pada magnetic tape dan magnetic disk

Periode 500 SM

Pada Periode 500 SM, Bangsa Mesir Kuno sudah menggunakan serat papirus sebagai kertas. Kertas terbuat dari serat pohon papirus yang pada zaman itu terdapat di sepanjang Sungai Nil. Kertas tersebut kemudian dijadikan sebagai media untuk berkomunikasi dan menyampaikan informasi.

Komunikasi

Komunikasi merupakan aktivitas vital dalam kehidupan kita. Setiap hari kita berkomunikasi dengan teman, saudara, maupun yang lainnya. Komunikasi adalah proses pertukaran informasi antar individu melalui sistem lambang-lambang, tanda-tanda, atau tingkah laku. Komunikasi yang digunakan untuk jarak jauh biasa disebut telekomunikasi. Telekomunikasi memanfaatkan peralatan dan sistem untuk mengirimkan sinyal opti atau elektronik antartempat yang saling berjauhan. Informasi berupa teks, suara, gambar, dan video selanjutnya dapat diubah menjadi sinyal listrik atau optik. Telekomunikasi memungkinkan manusia di seluruh belahan dunia untuk saling berhubungan dan bertukar informassi dengan cepat.

Melacak File

Agar memudahkan para pengguna (user) dalm melacak file, perlu diperhatikan hal-hal berikut :
  • Setiap user agar menyimpan datanya di sub-foldernya masing-masing
  • Hendaknya nama file mencerminkan isi dari file tersebut
  • Hendaknya bagian folder diberikan catatan alamat drive/folder di tempat data disimpan dan nama file nya (path and file name)
Untuk Windiws XP, pelacakkan file dapat langsung dilakukan dengan cara mengklik menu Start, cari program Windows Explorer yang terdapat dalam menu program atau dekstop.

Rename File

Langkah-langkah yang dilakukan untuk penamaan ulang file sebagai berikut :


  • Buka Windows Explorer
  • Pilih file yang akan anda beri nama
  • Klik menu file, kemudian pilihlah submenu Rename
  • Ketikkan nama file yang anda inginkan kemudian tekan tombol enter

Menghapus File

Langkah-langkah yang dilakukan untuk menghapus file sebagai berikut :


  • Klik atau blok file yang diinginkan 
  • Klik kanan hingga muncul menu shortcut dan klik pilihan Delete
  • Atau langsung dengan menekan tombol delete pada keyboard, lalu tekan enter atau klik Yes

Memindah File

Langkah-langkahnya :
  • Klik nama file dan tahan untuk menekan tombol mouse
  • Kemudian gerakkan pointer ke arah folder tujuan untuk selanjutnya lepaskan penekanan tombol mouse
  • Atau dapat juga dengan mengeklik nama file lalu ikon Cut selanjutnya tentukan folder tujuan lalu klik ikon Paste atau Ctrl+V

Menyalin atau Mengopy File

Menyalin file dapat dilakukan dari komputer ke komputer, dari komputer ke media penyimpan, maupun dari media penyimpanan ke media penyimpanan yang lain.Langkah-langkah yang dilakukan yaitu :
  • Bukalah Windows Eplorer
  • Pilihlah file yang akan anda salin
  • Klik menu Edit kemudian pilihlah Copy
  • Pilih folder atau drive yang akan anda gunakan sebagai tempat meletakkan salinan file. Setelah itu klik menu Edit dan pilih paste
  • Tunggu hingga komputer selesai menyalin file tersebut

Mengopi Folder

Copy Folder berguna untuk menggandakan folder atau file dalam folder ke tempat yang lain. Dapat kita lakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut :
  • Pilih salah satu folder yang hendak dikopi
  • Klik kanan folder yang dipilih, maka submenu akan tampil lalu pilih Copy
  • Atau dengan kombinasi keyboard Ctrl+C
  • Kemudian tempatkan directory atau folder untuk hasil copy
  • Lalu pilih paste atau Ctrl+V

Menghapus Folder

Apabila kita sudah tidak menggunakan folder yang telah dibuat, kita dapat menghapusnya. Hal ini selain akan menjadikan ruang kosong harddisk berambah, disamping itu juga akan meningkatkan kinerja komputer. Langkahh-langkahnya yaitu :
  • Plilih folder yang akan dihapus
  • Kemudian klik menu file lalu arahkan ponter ke Delete lalu klik
  • Maka muncul kotak dialog konfirmasi untuk menghapus, tetapi folder yang dihapus sebelumnya akan dipindahkan dahulu ke Recycle Bin
  • Apabila kita ingin menghapus folder tersebut, maka klik Yes dan No apabila tidak jadi di hapus

Rename Folder

Rename adalah menamakan ulang. Artinya, anda mengganti nama suatu folder dengan nama yang baru. Rename folder berguna apabila suatu saat anda salah memberikan nama pada suatu folder.Langkah-langkahnya yaitu :
  • Buka Windows Explorer
  • Pilih older yang akan anda namakan ulang
  • Klik menu file kemudian pilih submenu Rename
  • Folder yang anda pilih akan diblock dengan warna gelap. Ketikkan nama folder yang anda inginkan
  • Tekan tombol Enter yang mengakhiri proses penamaan ulang

Membuat Folder

Folder dapat di ibaratkan sebagai penampung. Anda dapat meletakkan file maupun subfolder ke dalam suatu folder. Subfolder adalah folder yang terletak di dalam suatu folder. Langkah-langkah yang dilakukan untuk membuat folder sebagai berikut :
  • Buka Windows Explorer
  • Pilih drive yang akan anda gunakan sebagai tampat membuat folder
  • Kemudian, klik menu file pilih submenu New dan pilih Folder

Manajemen File

Dalam menggunakan sistem operasi, salah satu aktivitas penting adalah manajemen file/pengaturan file. Manajemen file merupakan proses membagi-bagi file kedalam folder atau drive sehingga tersusun secar rapih sesuai dengan filenya. Yang temasuk dalam manajemen file, antara lain pembuatan file, pengeditan file, dan penghapusan file. Kegiatan tersebut hanya dilakukan dari program file manager yang disebut Window Explorer (sebenarnya ketika kita membuka My Computer atau My Documents kita juga membuka Windows Explorer).

Keteranagan Pada Dekstop


  • Ikon
Ikon adalah sejenis gambar yang melambangkan sesuatu.
  • Start Menu
Start Menu disebut pula tombol start. Tombol ini digunakan untuk membuka program aplikasi, mematikan komputer, dan beberapa keperluan lainnya.
  • Quick Launch
Quick Launch berisi ikon program aplikasi. 
  • Taskbar
Taskbar biasa terdapat di bagian bawah tampilan sistem operasi. Taskbar memuat program aplikasi yang sedang dijalankan.
  • Wallpaper
Wallpaper memuat gambar latar belakang tampilan desktop. Wallpaper dapat diubah sesuai  keinginan.



Proses Dalam Sistem Operasi

Jika Anda telah mengaktifkan komputer, komputer akan melakukan proses berikut :
  • Komputer menjalankan sistem BIOS (Basic Input). Pada proses ini komputer akan membaca kelengkapan mouse, keyboard, speaker, printer, dan peralatan lain. Apabila terjadi kesalahan (error) pada alat-alat itu, komputer akan mengeluarkan suara-suara "beep"
  • Apabila tidak terjadi kesalahan pada proses, komputer akan membaca harddisk serta menemukan sistem operasi. Proses selanjutnya akan ditangani sistem operasi
  • Sistem operasi terus bekerja sehingga diperoleh tampilan sistem operasi

Jenis Sistem Operasi

Jenis Sistem Operasi
  • Kelompok Microsoft
  • Kelompok Unix
  • Kelompok Mac OS
  • Kelompok Komputer Mainframe

Sistem operasi dibagi menjadi empat golongan, yaitu :
  • Real-Time Operating System (RTOS)
  • Single-User, Single Task
  • Single-User, Multitasking
  • Multiuser

Sistem Operasi

Sistem Operasi (operating system) di dalam sebuah komputer dapat diibaratkan sebagai "nyawa", karena tanpa adanya suatu sistem operassi komputer yang sudah dirakit belum dapat digunakan. Sistem operasi selain merupaakan perangkat lunak pertama yang muncul di layar monitor saat komputer dihidupkan, juga merupakan yang terakhir kali terlihat saat komputer dimatikan. Sistem operasi menjalankan segala perangkat lunak yang digunakan dan mengorganisasikan setiap perangkat keras pada komputer.Sistem operasi komputer secara umum terdiri atas beberap bagian, yaitu :
  • Mekanisme Boot
  • Kernel
  • Command Interpreter atau Shell
  • Pustaka-pustaka (Library)
  • Driver

Prosedur Setelah Mematikan Komputer

Komputer memerlukan waktu beberapa saat sebelum betul-betul mati. Hal ini disebabkan sistem operasi harus menghentikan semua program yang berjalan dan menyimpan semua perubahan pada file sistem. Setelah semua proses selesai maka komputer akan mati dengan sempurna. Pada beberapa komputer akan ada tulisan "it is now safe to tirn off the computer" bila tulisan itu muncul tekanlah tombol power untuk menghentikan aliran listrik pada komputer. Matikan stabilizer bila menggunaknnya, lalu cabutlah kabel dari sumber arus listrik.

Dampak Negatif TIK


  • Pelanggaran Hak Cipta 
Hak cipta adalah hak eksklusif bagi pencipta maupun penerima hak untuk mengumumkan atau memperbanyak ciptaannya maupun memberikan izin untuk itu dengan tidak mengurangi pembatasan menurut peraturan undang-undang yang berlaku

  • Kejahatan di Internet
  • Spamming 
  •  Offense Againts Intellectual Property
  • Carding
  •  Unauthorized Access
  • Cyber Sabitage and Extortion
  •  Cyber Espionage
  • Data Forgery
  •  Illegal Contents
  • Infrigements of Privacy
  •  Phising
  • Penyebaran Virus Komputer
  • Pornografi, Perjudian, Penipuan, dan Tyangan Kekerasan

Manfaat TIK Dalam Bidang Sosial

Manfaat TIK Dalam Bidang Sosial
Dalam upaya mengentaska kemiskinan, pemerintah membentuk program ICT4PR (Information and Communication Technology for Proverty Reduction) yaitu membangun pusat-pusat teknologi informasi dan komunikasi khususnya di daerah pedesaan seperti telecenter.
Manfaat telecenter :

  • Masyarakat dapat memperoleh informasi tentang perkembangan daerahnya dan belajar untuk mengembangkan potensi daerahnya sendiri
  • Masyarakat dapat melihat berbagai kebutuhan daerah-daerah lain dan kemugkinan besar dapat memasarkan produk dari daerahnya ke daerah lain tersebut
  • Jiwa dan semangat berwirausaha akan terus ada dan semakin tumbuh
  • Masyarakat dapat mengembangkan sistem perdagangan mereka dengan e-commerce
  • Masyarakat dapat memperoleh informassi tentang kesehatan

TIK Dalam Bidang Pendidikan

TIK Dalam Bidang Pendidikan (e-education)Pendidikan yang menggunakan sarana TIK, terutama internet umumnya disebut e-education. salah satu peranan TIK dalam dunia pendidikan saat ini adalah dengan munculnya e-learning. dengan e-learning memungkinkan terjadinya proses belajar-mengajar jarak jauh menjadi efektif dan efisien sehingga dapat diperoleh hasil yang lebih baik. E-learning merupakan dasar dari perkembangan teknologi informasi dan komunikasi dalam bidang pendidikan.TIK dapat bermanfaat untuk :
  • Penelitian
  • Perpustakaan Online
  • Sarana Belajar Interaktif
  • Akses Informasi Akademik Secara Online

Facebook dan Twitter

Facebook adalah website jaringan sosial dimana para pengguna dapat bergabung dalam komunitas kota, kerja, sekolah, dan daerah untuk melakukan koneksi dan berinteraksi dengan orang lain. Orang juga dapat menambahkan teman-teman mereka, mengirim pesan, dan memperbarui prefil pribadi agar orang lain dapat melihat tentang dirinya. Facebook didirikan oleh Mark Zuckerberg, seorang lulusan Harvard dan mantan murid Ardsley High School.

Twitter adalah suatu situs web layanan jaringan sosial dan mikroblog yang memberikan fasilitas bagi pengguna untuk mengirimkan "pembaruan" berupa tulisan teks dengan panjang maksimum 140 karakter melelui SMS, pengirim pesan instan, surat elektronik, atau aplikasi seperti Twitterrific dan Twitbin. Twitter didirikan pada Maret 2006 oleh perusahaan rintisan Obvious Corp. 

INTERNET

Internet adalah kependekan dari Interconnected Network atau jaringan komputer yang saling terhubung saatu sama lain di seluruh dunia. Sejarah internet dimulai pada tahun 1969 ketika Departemen Pertahanan Amerika, U.S. Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset tentang bagaiman caranya menghubungkan sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik. Program riset ini dikenal dengan nama ARPANET.
  • Sejarah Internet Di Indonesia
Sejarah Internet Di Indonesia bermula pada awal tahun 1990-an, saat itu jaringan internet di Indonesia lebih dikenal dengan sebagai Paguyuban Network, tepatnya di Bandung. Aplikasi internet yang saat itu banyak digunakan untuk komunikasi ialah aplikasi penjelajah internet (browsing), pengirim pesan elektronik (e-mail), dan aplikasi untuk bercakap-cakap secara online (chatting).

KOMPUTER

Komputer merupakn alat yang digunakan untuk memanipulasi dan mengelola data berdasarkan perintah yang diberikan oleh penggunanya. Komputer pertama kali dibuat dengan ukuran yang sangat besar dan memerlukan daya listrik yang besar pula. 

Komputer bekerja dengan rangkaian Input-Proses-Output. Komputer diklasifikasikan dalam berbagai kategori, sebagai berikut :
  • Berdasarkan hubungan antar komputer
  • Berdasarkan bentuk
  • Berdasarkan kapasitas pengolah data
  • Berdasarkan jenis data yang diolah
  • Berdasarkan tujuan pembuatannya

Media Komunikasi Modern

Media Komunikasi Modern

  • Telegraf
Telegraf ditemukan oleh Samuel Finley Breese Morse, Sir William Cook, dan Sir Wheatstone pada tahun 1837. Telegraf adalah alat komunikasi yang menggunakan peralatan listrik untuk mengirimkan dan menerima sinyal sesuai dengan kode dalam bentuk pilsa listrik.

  • Telepon
Alexander Graham Bell merupakan salah satu orang yang mempunyai andil dalam penemuan telepon. Pada tahun 1876, pada tanggal 10 maret Graham Bell meneruskan temuan telepon yang dibuat oleh Antonio Meucci. Telepon adalah peralatan yang mengubah suara menjadi energi listrik dan mengirimkannya melalui kabel jaringan telepon dan mengubah kembali energi listrik dari kabel jaringan telepon menjadi suara. Telepon terdiri atas empat bagian utama, yaitu mekanisme dialing, transmitter, ringer, dan receiver.

  • Televisi
Televisi merupakan alat penerima informasi berupa gambar dan suara secara langsung pada saat bersamaan (real-time) dengan cara mengirimkan sinyal-sinyal elektronik melalui kabel dan serat optik, atau dengan menggunakan gelombang elektromagnetik.

  • Telepon Genggam (handphone)
 Telepon genggam atau telepon seluler merupakan gabungan dari teknologi telepon dengan teknologi radio, yang mengirimkan sinyal suara melalui gelombang radio. Karena bersifat nirkabel (wireless), maka telepon tersebut memungkinkan terjadinya komunikasi bergerak.

  • Faksimili (Faks)
Faksimili ditemukan oleh Alexander Brain pada tahun 1843. Faksimili digunakan untuk menerima dan mengirim informasi melalui telefoto dengan sistem reproduksi fotografi sehingga sehingga memungkinkan kita dapat mengirimkan salinan isi suatu halaman, baik berupa tulisan maupun gambar ke mesin Faksimili lain melalui saluran telepon dalam hitungan menit.

  • Radio
Radio adalah alat yang yang dapat menerima informasi berupa suara atau sinyal dengan menggunakan gelombang elektromegnetik. 





Media Komunikasi Tradisional (Kuno)

Media Komunikasi Tradisional (Kuno)
  • Asap
Media komunikasi asap tergolong unik dan sangat populer yang digunakan oleh bangsa Indian di Amerika. Asap dapat digunakan untuk mengirim informasi rahasia kepada teman maupun lawan.
  • Prasasti
Menurut KBBI, prasasti merupakan piagam yang tertulis pada batu, tembaga, dan sebagainya. Prasasti merupakan sumber sejarah penting untuk mengungkap peristiwa masa lalu.
  • Daun Lontar
Daun lontar adalah daun dari pohon siwalan yang dikeringkan. Daun lontar dipakai untuk menulis naskah dan kerajinan.
  • Kentongan 
Pada masa kerajaan,kentongan digunakan untuk menyampaikan pesan dan perintah dari sang raja kepada rakyatnya. Meskipun saat ini teknologi sudah semakin canggih, namun sebagian masyarakat tidak bisa meninggalkan media komunikasi tradisional ini khususnya di daerah pedesaan yang digunakan sebagai sarana ronda malam.

Definisi Teknologi Informasi dan Komunikasi

Teknologi Informasi dan Komunikasi terdiri dari dua aspek, yaitu tenologi dan komunikasi. Teknologi informasi adalah segala hal yang berkaitan dengan proses manipulasi dan pemrosessan informassi. Sedangkan teknologo komunikasi adalah segala hal yang berkaitan dengan proses menyampaikan informasi dari pengirim ke penerima.Pengertian menurut beberapa ahli :
  • Haag dan Keen (1996), teknologi informasi adalah seperangkat alat yang digunakan untuk membantu tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan data.
  • Martin (1999), teknologi tak hanya terbatas pada teknologi komputer (hardware dan sofware) yang digunakan dalam pemrosesan informasi, melainkan mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan informasi.
  • Williams dan Sawyer (2003), teknologi informasi adalah penggabungan komputasi, yaitu komputer dengan jalur komunikasi berkecepatan tinggi yang membawa data, suara, dan video.
Teknologi informasi dan komuikasi sering disingkat TIK atau ICT (information and communication technology). Ada juga yang menyebut dengan istilah "telematika" yaitu singkatan dari telekomunikasi dan informatika.

Friday, 25 November 2016

ISTILAH-ISTILAH DALAM ISLAM


  • Aib : malu, cela, noda, salah, keliru
  • Akhlak : budi pekerti, kelakuan
  • Amaliyah : berkaitan dengan amal, amal perbuatan
  • Atheis : orang yang tidak percaya akan adanya tuhan
  • Aurat : bagian badan yang tidak boleh kelihatan
  • Baiat : pengucapan sumpah setia kepada imam
  • Budak : orang yang dibeli dan dijadikan budak
  • Dosa : perbuatan yang melanggar hukum allah atau agama
  • Egois : orang yang selalu mementingkan diri sendiri
  • Fana : dapat rusak, tidak kekal
  • Kabilah : suku bangsa, kaum yang berasal dari satu ayah
  • Mahsyar : tempat berkumpul di akhirat
  • Musalla : tempat salat, langgar, surau

JUJUR

Dalam bahasa arab, kata jujur semakna dengan "as-sidqu" atau "siddiq" yang berarti benar. Lawan kata ini adalah dusta, atau dalam bahasa arab "al-kazibu". Secara istilah, jujur atau as-sidqu bermakna :

  1. Kesesuaian antara ucapan dan perbuatan
  2. Kesesuaian antara informasi dan kenyataan
  3. Ketegasan dan kemantapan hati
  4. Sesuatu yang baik yang tidak dicampuri kedustaan

Syarat-syarat penyembelih dan binatang yang disembelih

1. Syarat-syarat penyembelih, yaitu :
  • Beragama islam
  • Berakal sehat
  • Mumayiz
  • Berdo'a dengan menyebut nama Allah swt.
2.  Syarat-syarat binatang yang disembelih, yaitu :
  • Binatang itu masih hidup
  • Binatang itu termasuk binatang halal, baik cara memperoleh maupun zatnya

Hikmah Beriman Kepada Hari Akhir

Hikmah Beriman Kepada Hari Akhir, yaitu :


  • Semakin mendekatkan diri kepada allah swt
  • Semakin menambah rasa takut kepada allah swt
  • Menyadari bahwa kehidupan akhirat lebih kekal
  • Menyadarkan manusia untuk tidak berlaku sombong
  • Mendorong manusia untuk sabar dan tidak mudah putus asa
  • Mendorong setiap muslim untuk selalu taat pada perintah dan larangan allah swt
  • Berhati-hati dalam setiap perbuatan, karena semua perbuatan manusia akan diminta pertanggungjawaban oleh allh swt 

Tanda Besar Akan Datangnya Kiamat

Tanda Besar Akan Datangnya Kiamat, antara lain :


-Munculnya Dajjal
-Rusaknya Ka'bah
-Turunnya Nabi Isa a.s
-Terbelahnya bulan
-Terbitnya matahari dari barat
-Munculnya Ya'juj dan Ma'juj
-Munculnya binatang besar yang bisa berbicara
-Tidak ada lagi orang yang beriman kepada Allah swt

Tanda Kecil Akan Datangnya Kiamat

Tanda Kecil Akan Datangnya Kiamat, antara lain :


-Perzinahan merajalela-Bebasnya minuman keras (khamar)-Banyaknya terjadi gempa dan peperangan-Alquran hanya tinggal tulisannya, tanpa pengamalan-Ilmu hilang karena banyaknya ulama yang meninggal-Jumlah laki-laki jauh lebih sedikit daripada perempuan-Orang fasik dan orang yang amoral menjadi pemimpin-Terutusnya Nabi Muhammad saw sebagai nabi dan rasul terakhir-Banyak orang bermegah-megahan membangun masjid, tetapi tidak digunakan untuk ibadah

HARI AKHIR

Peristiwa hari kiamat dibagi menjadi 2 :
  1. Kiamat sugra (kiamat kecil), yaitu bagian kecil dari kerusakan atau kematian yang terjadi dan dialami oleh manusia, seperti peristiwa matinya seseorang dan rusaknya sebagian alam, gunung meletus, banjir, tanah longsor, gempa bumi, dan sebagainya.
  1. Kiamat kubra (kiamat besar), yaitu rusaknya atau hancurnya seluruh alam semesta tanpa tekecuali. pada peristiwa tersebut, semua yang ada di muka bumi ini akan hancur lebur bagaikan bulu yang berhamburan dan manusia seperti anai-anai yang bertebaran.

Menuntut Ilmu

Menuntut ilmu adalah suatu usaha untuk mendapatkan ilmu pengetahuan yang baik dengan cara melihat, mendeengar, membaca, menelaah, meneliti, memperhatikan, ataupun menanyakan. ajaran islam memerintahkan dengan tegas kepada umatnya untuk menuntut segala ilmu. sebab dengan ilmu, anda dapat hidup bahagia di dunia dan akhirat. menuntut ilmu memang berat dan melelahkan, tetapi anda tidak boleh patah semangat dalam mencari ilmu. dengan segala kemampuan anda harus mampu menempuhnya, yaitu dengan kesabaran, keuletan, dan keikhlasan. orang yang menuntut ilmu akan mendapat perhatian dari para malaikat. dan orang-orang yang memilik ilmu akan dimuliakan oleh allah swt dan sesama manusia.

PARIBASA SUNDA

  • Banda tatalang raga = harta banda teh bisa dipake nulungan kasalametan badan urang
  • Indung tunggul rahayu bapa tagkal darajat = indung jeung bapa teh sumber kasenangan atawa kamulyaan nu jadi anak
  • Lamun keyeng tangtu pareng = lamun urang daria tangtu hasil anu dipimaksud
  • Kudu bodo alewo = lamun teu nyaho urang kudu loba tatanya ka batur
  • Kudu leuleus jeujeur liat tali = kudu wijaksana tina mutuskeun sagala rupa perkara
  • Kudu ngukur ka jujur nimbang ka badan = kudu ngarampa kana kayaan diri sorangan
  • Kudu bisa ngereut neundeun = kudu bisa ngatur rezeki, najan saeutik tapi mahi
  • Ulah ginding pikir belang bayah = ulah goremg sangkan ka batur
  • Ulah bengkung bekas nyalahan = ulah robah tingkah laku, keur budak alus ari geus kolot goreng
  • Ulah goong nabeuh maneh = ulah ngagulkeun kaayaan diri sorangan

SAJAK SUNDA

Unggal Sore


Unggal sore kuring ngaji
Inditna sok sorangan 
Dipangajian kuring papanggih babaturan
Balik ngaji kuring sok ulin heula
Ulin dilapang jeung babaturan
Rupa-rupa kaulinan di paenkeun
Jam satengah genep berudak baralik
Kuring jeung babaturan papisah ditengah jalan